Jambore Kader Posyandu 2024: Meningkatkan Inovasi dan Pelayanan Kesehatan di Kotawaringin Timur

Dinas Kesehatan Kabupaten Kotawaringin Timur melaksanakan Jambore Kader Posyandu Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Kotawaringin Timur. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Ibu TP. PKK Kabupaten Kotawaringin Timur, Ibu Khairiah Halikinnor. Dalam sambutannya, beliau mengatakan:

“Posyandu merupakan ujung tombak pelayanan kesehatan di tengah masyarakat. Di era transformasi layanan primer ini, Posyandu diharapkan mampu beradaptasi. Transformasi layanan primer ini menuntut kita semua untuk lebih inovatif dan responsif terhadap perkembangan zaman.”

Beliau juga mengajak Kader Posyandu untuk bersama-sama mewujudkan generasi sehat yang mampu bersaing di masa depan dalam membangun Kabupaten Kotawaringin Timur melalui peningkatan pelayanan Posyandu Integrasi Layanan Primer.

Jambore Kader Posyandu Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Kotawaringin Timur ini dilaksanakan sebagai ajang silaturrahmi antar Kader dan juga dengan sektor Kesehatan. Acara ini juga menjadi ajang berbagi pengalaman terkait inovasi dan praktik baik dalam upaya pencegahan stunting dan pengelolaan Posyandu di masing-masing wilayah. Semoga dengan adanya Jambore Kader Posyandu ini dapat memotivasi para kader agar bisa bekerja lebih semangat lagi dalam melayani masyarakat.

 

Pos terkait