Permasalahan yang sering terjadi pada lanjut usia di antaranya adalah terjadinya perubahan dan penurunan fungsi organ yang berdampak pada timbulnya beberapa masalah kesehatan antara lain terjadinya Hipertensi, Diabetes Melitus (Kencing Manis), Osteoporosis, rhematik, demensia, dan lain-lain yang sangat berpengaruh terhadap kehidupan dan aktivitas lanjut usia. Dan masalah ini perlu penanganan sedemikian rupa agar para lanjut usia dapat melewati masa-masa lanjut usianya dengan lebih berkualitas ddengan seminimal mungkin penderitaan.
Permasalahan ini yang ditangkap oleh Puskesmas Bagendang. Bertepatan dengan Hari Lanjut Usia Nasional yang jatuh pada tanggal 25 Mei 2013, Puskesmas Bagendang bekerjasama dengan pemerintah Kecamatan Mentaya Hilir Utara serta PT. Askes Cabang Sampit  menyelenggarakan kegiatan “Senam Lansia dan Pemeriksaan Kesehatan bagi Lanjut Usia yang berada di Wilayah Kecamatan Mentaya Hilir Utara†pada hari Jumat, 24 Mei lalu.
Bertempat di Halaman Kantor Kecamatan Mentaya Hilir Utara Jl. HM. Arsyad KM 28 Bagendang, rangkaian kegiatan yang dilaksanakan antara lain senam lansia, pemeriksaan dan pencatatan tekanan darah, pemeriksaan tinggi badan dan berat badan, pemeriksaan laboratorium (Gula Darah, Kholesterol, Asam Urat), dan penyuluhan kesehatan mengenai Hipertensi dan Diabetes.
Kepala Puskesmas Bagendang Suyoto, S.Kep, M.Kes mengungkapkan bahwa kegiatan ini diikuti oleh total 238 lansia dari beberapa desa di wilayah Kecamatan Mentaya Hilir Utara, di antaranya Sumber Makmur, Bagendang Tengah, Bagendang Hulu, Bagendang Permai, Bagendang Hilir. “Dari kegiatan ini diharapakan lansia yang masih aktif bisa terus melatih produktivitasnya sementara pra-lansia memperoleh kesadaran dini agar menua dengan sehat, mandiri dan tetap aktif.â€
Dibuka sendiri oleh Camat Mentaya Hilir Utara Dra. Titin Srikandi, MM pada pukul 7 pagi, kegiatan ini juga diikuti para peserta dari PNS di lingkup UPT Disdik mentaya Hilir Utara, para PNS kantor Kecamatan dan Guru SMP dan SMA di Bagendang sebanyak ± 45 orang. Rangkaian acara berlangsung meriah dan gembira, apalagi panitia menyediakan door prize berupa 1 buah sepeda, 1 buah rice box, 4 set bed cover, 4 buah tempat air bersih, 5 buah handuk dan banyak lagi hadiah hiburan lainya.
Â
Â
Â