Ada yang istimewa pada peringatan HUT Ke-60 Tahun Kabupaten Kotawaringin Timur 7 Januari lalu. Seusai apel di Stadion Gelora 29 November yang dipimpin oleh Gubernur Kalimantan Tengah Agustin Teras Narang tersebut, masyarakat Kotawaringin mendapat kado istimewa berupa program jaminan kesehatan bernama Proteksi Kesehatan Kotim dan ambulans gratis 24 jam yang bisa dipanggil langsung melalui nomor telepon 118.
Proteksi Kesehatan Kotim diperuntukkan bagi seluruh masyarakat Kotawaringin Timur yang belum memiliki jaminan kesehatan. Cukup dengan menununjukkan kartu peserta, KTP, atau Kartu zkeluarga, masyarakat akan mendapatkan 14 manfaat sekaligus, yakni:
- Pelayanan rawat inap di kelas III RSUD Dr. Murjani
- Pelayanan kesehatan di puskesmas
- Pemeriksaan dan pengobatan gigi di puskesmas
- Pemeriksaan ibu hamil, nifas, menyusui serta bayi dan balita di puskesmas dan jaringannya
- Laboratorium di puskesmas dan jaringannya
- Tindakan medis sederhana di puskesmas
- Penanganan gawat darurat di puskesmas
- Khitan/sunat di puskesmas
- Pertolongan persalinan di puskesmas dan jaringannya
- Konsultasi medis dan penyuluhan kesehatan di puskesmas
- Paket pelayanan rawat inap di puskesmas
- Pemberian obat-obatan di puskesmas dan jaringannya sesuai ketentuan
- Pelayanan KB penanganan efek samping (tidak termasuk biaya alat kontrasepsi
- Surat keterangan dokter di puskesmas
Sementara itu ambulans gratis diperuntukkan untuk kegawatdaruratan, siaga 24 jam penuh dan bisa dihubungi melalui nomor 118. Untuk tahap awal ini, sementara baru diperuntukkan bagi wilayah kota Sampit saja.
Pada kesempatan yang sama, Bupati Kotawaringin Timur H. Supian Hadi, S.IKom juga berkesempatan memberikan hadia dan penghargaan kepada 3 bidan yang dinilai memiliki prestasi dalam melaksanakan program persalinan gratis (jampersal). Mereka yang beruntung ini adalah Widyastuti (Poskesdes Parebok) yang mendapatkan sebuah sepeda motor. Dua bidan lainnya adalah Trisnawati (Poskesdes Babaluh) dan Sri Wahyuni (Poskesdes Agung Mulya).